Ada beberapa jenis bahan label sticker oli atau pelumas yang bisa anda gunakan, seperti bahan vinyl, bahan yupo, bahan transparan dan semicoated. Namun manakah bahan terbaik yang bisa anda pakai? Kami akan membahasnya pada artikel kali ini.
Apa itu Label Sticker
Label sticker adalah sebuah atribut pada produk dengan bahan sticker yang berfungsi sebagai penanda dan pemberi informasi untuk produk. Label sticker umumnya terbuat dari bahan dasar plastik/polymer dan kertas. Bahan ini umumnya terdiri atas layer cetak dan adhesive layer sebagai perekat. Label sticker umumnya dapat dicetak dengan berbagai macam metode cetak baik yang konvensional seperti offset, flexoprint atau metode cetak dengan mesin digital print. Label sticker banyak digunakan untuk berbagai macam bisnis dan industri, seperti industri makanan, minuman, kosmetik, dan produk-produk lainnya. Tidak hanya berfungsi sebagai atribut pada kemasan produk saja, label sticker juga banyak digunakan untuk kebutuhan manufaktur atau produksi serta pada pergudangan.
Manfaat Label Sticker Termasuk untuk Produk Oli atau Pelumas
Ada banyak sekali manfaat dari penggunaan label sticker. Berikut ini beberapa manfaat atau kegunaan dari label sticker.
1. Sebagai media identifikasi produk dan branding
Label digunakan sebagai tempat untuk meletakkan nama produk dan brand kita sekaligus sebagai alat untuk membedakan produk kita dengan produk sejenis dari kompetitor.
2. Sebagai media informasi produk
Label sticker digunakan untuk memberikan informasi-informasi tambahan terkait produk kita seperti cara pakai produk, cara penyimpanan, komposisi, kegunaan atau manfaat produk hingga expired date atau tanggal kadaluwarsa produk.
3. Sebagai media promosi produk
Label sticker juga dapat digunakan sebagai media promosi, baik melalui desain label yang unik dan menarik atau melalui teks yang tertara pada label seperti promo, manfaat produk, kalimat persuasif hingga tagline dari brand kita bisa dicantumkan pada label.
4. Untuk media barcoding
Label sticker dapat digunakan sebagai media label barcode. Dengan mencantumkan barcode pada label, proses input data dan manajemen produk menjadi lebih mudah. Hal ini membuat pabrik atau manufaktur produksi banyak menggunakan label sticker untuk barang, material hingga produk di pabrik atau gudang mereka.
Macam-macam bahan Label Sticker
Ada beberapa jenis bahan label sticker yang umumnya digunakan.
- Bahan Vinyl
Memiliki karakteristik yang tahan air, kuat, tidak mudah robek, awet dan mudah dicetak. Hasil cetak permukaan untuk label vinyl adalah glossy atau mengkilap.
- Bahan yupo
Bahan ini memiliki ciri-ciri dan sifat yang mirip dengan vinyl, namun perbedaannya adalah pada hasil cetak permukaannya yang doff.
- Bahan Transparan
Sama dengan bahan vinyl dan yupo, bahan transparan terbuat dari bahan dasar plastik atau polymer sehingga tahan terhadap air dan tidak mudah robek. Bedanya, seperti namanya, bahan ini memiliki tampilan yang transparan atau clear.
- Bahan semicoated
Bahan ini terbuat dari bahan dasar kertas. Memiliki daya rekat yang kuat pada botol atau wadah plastik serta mudah untuk dicetak. Bahan semicoated memiliki hasil cetak yang sedikit glossy atau mengkilap.
- Bahan HVS
Bahan ini merupakan jenis bahan yang sering ditemukan. Bahan HVS juga memiliki harga yang paling ekonomis dan mudah untuk dicetak.
- Bahan thermal
Jenis bahan ini biasanya digunakan untuk keperluan manufaktur dan pergudangan. Bahan thermal dapat dicetak dengan menggunakan mesin printer thermal.
Jenis Label sticker yang tepat untuk produk oli atau pelumas
Berdasarkan pilihan jenis bahan diatas, terdapat beberapa jenis bahan yang cukup baik untuk digunakan pada produk oli atau pelumas. Umumnya, label sticker oli atau pelumas banyak menggunakan bahan semicoated. Alasannya adalah karena bahan semicoated memiliki daya rekat yang paling baik pada wadah atau kemasan botol oli atau pelumas. Daya rekat yang baik ini membuat label berbahan semicoated tidak mudah terkelupas dari wadah atau botol oli atau pelumas. Selain itu bahan semicoated memiliki harga yang relatif lebih murah dibandingkan dengan bahan vinyl dan yupo.
Namun jika anda yang menginkan jenis label yang memiliki ketahanan air dan outdoor yang baik, maka anda bisa memilih jenis bahan vinyl, yupo atau transparan. Ketiga jenis bahan ini terbuat dari bahan plastik/polymer sehingga tahan terhadap air, cuaca, outdoor dan tidak mudah robek.
Contoh kemasan dan label sticker produk oli atau pelumas
Berikut ini contoh kemasan dan label sticker produk oli atau pelumas
Contoh sticker oli pelumas
Contoh sticker pelumas jerigen
Contoh sticker oli veritol
Contoh sticker pelumas speed 4 maxx
Itulah jenis bahan label sticker untuk produk oli atau pelumas. Untuk anda yang membutuhkan label sticker untuk produk atau bisnis, anda dapat mempercayakan produksi label anda pada Galtys.
PT Galtys Jayanti Mandiri merupakan pabrik label sticker & barcode terkemuka yang berlokasi di Jalan Bhayangkara 1 No. 35, Serpong Utara, Tangerang Selatan.
Kami menyediakan berbagai jenis bahan label yang bisa anda gunakan seperti bahan vinyl, vinyl transparan, yupo, semicoated, chromo, HVS dan thermal dengan kualitas berstandar ekspor. Dengan menggunakan mesin flexo berteknologi tinggi, kami memberikan garansi hasil cetak label yang tajam dan awet.
Untuk pemesanan label silahkan hubungi tim admin Galtys via Whatsapp >> 0811-8881-260