Size label sangat penting keberadaannya pada sebuah produk, terutama pakaian. Jenis label yang satu ini menunjukan ukuran pakaian yang banyak dijual di pasaran. Setiap orang tentu memiliki ukuran baju atau celananya sendiri-sendiri. Dalam hal ini, mereka membutuhkan pakaian yang tepat sesuai dengan ukuran tubuh mereka. Dengan demikian, maka pakaian bisa lebih pas di badan, tidak terlalu kecil ataupun terlalu longgar.
Dengan ukuran yang tepat, penampilan juga bisa lebih cantik dan menawan. Lantas bagaimana cara mencari ukuran pakaian yang baik? Anda bisa melihat dulu label yang tertera di pakaian. Label tersebut biasanya ditempelkan di pakaian dengan tanda ukuran yang beragam.
Manfaat Label Size pada Industri Pakaian
Bagi anda yang memiliki bisnis berupa clothing, produsen pakaian hingga konveksi tas akan sangat membutuhkan apa yang dinamakan label size atau bisa disebut size tag. Size tag biasa digunakan untuk berbagai jenis pakaian mulai dari kaos, celana pendek, celana panjang, dan jenis pakaian yang lain.
Ukuran dari size tag ini sangatlah kecil, namun memiliki manfaat yang begitu penting. Ada beberapa ukuran yang bisa dipilih mulai dari S, M, L, XL, XXL, dan XXXL. Meski demikian, ada juga size tak yang dibuat ke dalam bentuk angka mulai dari 32, 34, 36, dan lain sebagainya.
Pembuatan label size biasanya menggunakan material yang berupa bahan woven atau dapat pula dari satin, katun, dan yang lain lain. Lantas apa manfaat dati penggunaan label yang satu ini?
Seperti yang telah dijelaskan di atas, jenis label ini memiliki manfaat untuk mempermudah pelanggan dalam mencari ukuran pakaian yang mereka inginkan. Pentingnya label size dalam industri pakaian membuat banyak merek yang mendesain label mereka sendiri dan dijadikan sebagai salah satu ciri khas dari produk.
Keterangan Tiap Size Label pada Pakaian
Setiap baju, celana, dan juga kaos tentu memiliki ukurannya masing-masing. Anda bisa memilih sendiri ukuran sesuai dengan bentuk tubuh. Beberapa ukuran yang ditawarkan antara lain adalah ukuran S, M, L, dan juga XL, berikut keterangannya.
- Pakaian dengan ukuran S => Baju dengan ukuran ini biasanya terlihat lebih kecil jika dibandingkan dengan ukuran baju yang lain dengan tipe yang sama. Huruf S juga merupakan simbol dari kata “small”. Arti kata small sendiri adalah kecil. Jadi tidak heran jika baju ini cocok untuk mereka dengan bentuk tubuh yang cenderung mungil.
- Pakaian dengan ukuran M => Label size dengan huruf M, menandakan jika baju ini cenderung sedikit lebih longgar. Huruf M juga merupakan simbol dari kata “Medium” yang dalam bahasa Indonesia bisa diartikan dengan kata sedang. Cocok untuk mereka dengan proporsi tubuh yang sedang.
- Pakaian dengan ukuran L => Selanjutnya adalah pakaian dengan ukuran L. Ukuran yang satu ini mewakili kata “Large” yang dalam bahasa Indonesia bisa diartikan dengan kata besar. Baju ini tentu lebih besar dibandingkan dengan baju dengan ukuran M ataupun S.
- Pakaian dengan ukuran XL => Untuk yang satu ini adalah “Extra Large” yang bisa diartikan sangat besar. Tentu lebih besar jika dibandingkan dengan berbagai ukuran di atas.
Tertarik membuat size label yang bagus dan menarik? Anda bisa segera menghubungi percetakan label printing PT Galtys Jayanti Mandiri. Kami menawarkan berbagai jenis label dengan material yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Tidak perlu khawatir karena harga yang kami tawarkan cukup terjangkau dan dengan proses pengerjaan yang cepat.