Ribbon sticker banyak digunakan untuk pembuatan label barcode atau kode batang. Adapun ribbon untuk membuat printer barcode memiliki beberapa jenis seperti wax, wax resin, dan juga resin. Setiap jenis yang ditawarkan tentu memiliki karakteristiknya tersendiri dan dengan kelebihan serta kekurangannya masing-masing.

3 Jenis Ribbon Sticker

3 jenis ribbon sticker

Hasil cetak tentu bisa lebih maksimal jika pihak pembuat mengetahui dengan baik karakteristik dari tiap jenis ribbon barcode yang digunakan.

1. Jenis Sticker Ribbon dari Wax

Karakteristik dari wax adalah warna lapisannya yang berbentuk karbon hitam pekat dan juga mengkilat. Wax juga memiliki daya tahan yang mininum. Adapun ketahanan dari jenis ribbon yang satu ini berkisar 6 bulan, tergantung pada keadaan saat melakukan penyimpanan. Bukan hanya itu, namun ketatahan juga bergantung pada suhu hingga lokasi penyimpanan.

Kelebihan yang ditawarkan dari jenis ribbon yang satu ini adalah harganya yang relatif murah dan cocok untuk digunakan pada label yang tidak membutuhkan daya tahan terlalu lama.

2. Jenis Sticker Wax Resin

Selanjutnya adalah wax resin yang memiliki warna lapisan karbon hitam, meski demikian warnanya tidak terlalu pekat. Dibandingkan dengan yang jenis wax, ribbon satu ini lebih tahan lama karena bisa digunakan antara 1 sampai dengan 2 tahun. Namun, faktor penyimpanan seperti lokasi dan suhu, tetap memiliki pengaruh pada ketahanan ribbon ini.

Biasanya, jenis ribbon wax resin menggunakan range pengaturan “darkness” mulai dari 10 sampai dengan 25 di printer barcode zebra. Wax resin sendiri cocok untuk digunakan di dalam gudang, ditempelkan pada label makanan, hingga untuk penyimpanan barang.

3. Jenis Sticker dengan Resin

Yang terakhir adalah resin dengan warna lapisan karbonnya yang keabu-abuan dan memiliki daya tahan yang lebih baik dibandingkan kedua jenis ribbon di atas. Resin bisa digunakan sampai jangka waktu 5 tahun dan bisa menyesuaikan pada lokasi penempatannya entah di panas ataupun lembab. Uniknya lagi, resin juga tidak mudah luntur.

Resin biasanya menggunakan range pengaturan “darkness” mulai dari 10 sampai dengan 25 pada printer barcode zebra.

Ada beberapa jenis sticker ribbon dengan material pembuatan yang bisa Anda sesuaikan sendiri dengan kebutuhan. Label untuk keperluan barcode biasanya dibeli dalam bentuk roll dan lebih banyak yang menggunakan material dari wax karena murah dengan hasil yang lumayan baik.

Pentingnya Barcode pada Suatu Produk

manfaat pentingnya ribbon sticker pada barcode

Kenapa keberadaan barcode pada produk itu penting? Dengan adanya barcode, maka produk juga bisa didata secara lebih baik dan rapih. Untuk lebih jelasnya, Anda bisa simak beberapa manfaat dari label barcode yang berikut ini:

  • Kinerja manajemen juga akan lebih meningkat serta dimudahkan karena data produk yang bisa diproses secara lebih cepat
  • Proses input data lebih mudah dengan pencarian data yang lebih cepat dibandingkan saat harus mencari secara manual
  • Penelusuran informasi menjadi lebih akurat dengan teknologi barcode yang memiliki akurasi tinggi
  • Mengurangi terjadinya masalah akibat pencatatan yang lalai atau kurang teliti

Dengan banyaknya manfaat yang ditawarkan, maka tidak heran jika barcode dianggap sangat penting dalam penjualan suatu produk. Dalam hal ini, pemilik produk juga sebaiknya menggunakan jenis sticker ribbon untuk keperluan barcode yang cepat.

Jasa percetakan label sticker PT Galtys Jayanti Mandiri siap menerima pesanan label berbagai jenis termasuk ribbon sticker dengan jumlah yang dibutuhkan. Kami juga menyediakan berbagai bahan dan material yang bisa disesuaikan sendiri dengan budget serta kebutuhan klien. Langkah pemesanan mudah dan dengan harga terjangkau, sehingga menguntungkan bagi para klien.